Jumat, 17 April 2015

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Grand Prime

Bagi anda yang bingun mencari smartphone Samsung dengan harga terjangkau, namun memiliki peforma multitasking cepat, anda bisa memilih membeli Samsung Galaxy Grand Prime. Smartphone ini dipersenjatai processor 64 Bit buatan Qualcomm dan dibarengi Ram berukuran 1GB sebagai salah satu kelebihannya. Selain itu Samsung juga melengkapinya dengan kamera depan beresolusi besar yang memiliki sudut pandang ultra-wide 85°C untuk menghasilkan foto selfie terbaik.
Spesifikasi yang dimililiki Galaxy Grand Prime, memang cukup tinggi untuk smartphone Samsung dengan harga 2 Jutaan. Selain itu Smartphone ini juga didesain sangat baik, dengan lekukan body yang terlihat premium dan modern. Galaxy Grand Prime akan sangat cocok bagi anda yang suka tampil modis dan glamor, dengan smartphone murah bercita rasa premium. Bagi anda yang tertarik membeli Galaxy Gradn Prime tersebut, silahkan simak review lengkapnya pada artikel detekno.com dibawha ini.

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Grand Prime

Samsung Galaxy Grand Prime
Samsung Galaxy Grand Prime

Desain & Layar

Dimensi 144.8 x 72.1 x 8.6 mm  / 156 g
Tipe Layar TFT capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar 5.0 inches, 540 x 960 pixels (~220 ppi pixel density)
Proteksi -
Warna White, Gray
Layar TFT masih digunakan smartphone Samsung dengan harga dibawah 3 Juta Rupiah, begitu juga pada Samsung Galaxy Grand Prime yang masih menggunakan layar bertipe TFT dengan 16 Juta Warna. Layar tersebut memiki bentang yang luas mencapai 5 inch, dan ditambah ketajamannya dengan resolusi 540 x 960 pixels. Resolusinya memang masih dibawah Samsung Galaxy E5 yang memiliki resolusi HD 720p, sehingga kualitas gambarnya akan lebih rendah dengan kepadatan pixel hanya -220 ppi.
Sudah disediakan 2 pilihan warna yaitu Putih dan Abu-Abu. Keduanya dibalut material polycarbonat atau plastik denga dimensi berukuran 144.8 x 72.1 x 8.6 mm. Sepeti yang anda lihat pada gambar diatas, desain Galaxy Grand Prime dibuat cukup menarik dengan bazel berwarna emas ataupum metalik mengikuti warna aslinya, sedangkan untuk bobotnya juga cukup ringan sekitar 156 gram.  Bagi anda yang membelinya, saya rasa tak akan terlalu kecewa karena desainnya terlihat premium dan ergonomic.
Memory
Memory Internal 8 GB
Memory Ekternal microSD, up to 64 GB
Dari sektor penyimpanan internal, sudah disediakan memory dengan kapasitas sebesar 8 GB. Memory tersebut pasti tak akan cukup untuk menyimpan banyak file, terutama bagi anda yang sukan mengoleksi game dan film berukuran besar. Untuk itulah anda harus membeli memory microSD sebagai penyimpanan ekternal Galaxy Grand Prime, sedangkan untuk kapasitas maksimum penyimpanan ekternalnya adalah sebesar 64 GB, dan anda harus membelinya secara terpisah dari paket penjualan Galaxy Grand Prime.
Dapur Pacu
Dapur Pacu Galaxy Grand Prime
Dapur Pacu Galaxy Grand Prime
Operating System Android OS, v4.4.4 (KitKat)
Ram 1  GB RAM
Chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 306
Baterai Li-Ion 2600 mAh
Keunggulan smartphone ini dibandingkan Smartphone Samsung lain yang dibanderol 2 Jutaan adalah sudah menggunakan system operasi Android Kitkat 4.4.4, dan dilengkapi processor dengan arisitektur 64 Bit berkecepatan Quad Core 1.2 Ghz. Processor dan Chipset yang dimiliki Galaxy Grand sama cepatnya seperti yang dimiliki Samsung Galaxy A3, Galaxy A5, Galaxy E3, dan Galaxy E7, namun ponsel ini memiliki kapasitas Ram lebih kecil yaitu hanya 1 GB, yang mengakibatkan Harga Samsung Galaxy Grand Prime dibanderol lebih murah.
Kemudian untuk sekor pengolahan grafis dalam bermain game dan memutar konten video beresolusi besar, sudah disediakan GPU Adreno 306. Dengan layar besarnya dan memiliki dapur pacu Quad Core beserta Ram 1 GB, pasti semua game akan berjalan dengan mulus dan lancar. Sementara itu untuk baterainya sudah dilengkapi baterai berukuran 2600 mah yang mampu memberikan waktu bicara selama 17 jam (3G), dan akses interent selama 9 Jam (3G).
Harga Samsung Galaxy Grand Prime yang cukup terkangkau bagi kalangan menengah, dan sudah didukung sistem operasi terbaru Android Kitkat 4.4.4 tentu memberikan nilai lebih bagi Smartphone 2 Jutaan tersebut, apalagi didalamnya juga disediakan banyak fitur yang berguna untuk memenuhi kebutuhan mobile sehar-hari, dan memiliki peforma menajubkan saat anda menjalankan banyak aplikasi, beserta bermain game HD dengan kualitas grafis terbaik.
Kamera 
Kamera Galaxy Grand Prime
Kamera Galaxy Grand Prime
Kamera Utama 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
Fitur Kamera Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, HDR, Video 1080p@30fps
Kamera Depan 5 MP
Foto selfie bersama teman-teman semakin mengasyikan dengan kamera depan Galaxy Grand Prime yang dilengkapi lensa bidik berkekuatan 5 Megapixel. Kamera tersebut didesain desain sudut pandan ultra-wide mencapai 85 derajat, sehingga mampu menangkap lebih banyak objek pada satu bidikan kamera. Untuk kualitas fotonya akan terlihat jernih dan tajam, berkat resolusi besar pada kamera depannya, selain untuk befoto selfie, kamera depanna juga bisa dimanfaatkan untuk video call.
Sementara itu untuk kamera utamanya dilengkapi lensa 8 Megapixel dengan objek bidik beresolusi 3264 x 2448 pixels. Kamera tersebut juga dilengkapi Autofocus, LED Flash, dan kemampuan merekma video Full HD 1080p dengan kecepatan 30 fps. Sama seperti kamera depan yang dilengkapi banyak fitur selfie, kamera utamanya juga dilengkapi banyak fitur seperti Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, dan mode HDR untuk mendapatkan gambar detail dan warna natural.
Konektivitas
Konektivitas Galaxy Grand Prime
Konektivitas Galaxy Grand Prime
Kartu Sim Dual SIM (dual stand-by)
Internet HSPA 42.2/5.76 Mbps
Wireless Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz, Wi-Fi Direct, hotspot
Transfer Data Bluetooth v4.0, A2DP, microUSB v2.0
GPS GPS, Glonass, Beidou
 Harga Samsung Galaxy Grand Prime di Indonesia memang cukup murah, sehingga versi Grand Prime yang dirilis di negara kita belum dilengkapi konektivitas LTE dan NFC. Jadi untuk mengakses internet, smartphone ini mengandalkan jaringan 3G dengan kecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, ataupun jaringan EDGE dan GPRS apabila digunakan pada tempat yang belum tercover jaringan 3G. Sementara itu untuk akses nirkabelnya disedikana Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz dengan fituir Wi-Fi Direct, dan Wi-Fi hotspot.
Galaxy Grand Prime juga dilengkapi fitur Dual Sim untuk menarik minat masyarakat Indonesia, yang biasanya lebih tertarik membeli smartphone dual sim ketimbang smartphone single sim. Kedua sim card tersebut bisa aktif seara bersamaan, dan untuk mengirim file berukuran besar anda bisa memanfaatkan fitur Wifi-Direct ataupun Bluetooth V4.0. Sedangkan untuk navigasnya, sudah disediakan teknologi GPS, Glonass, Beidou yang mampu mencari lokasi secara cepat dan akurta dibandingkan teknologi GPS pada umumnya.

Harga Samsung Galaxy Grand Prime

Harga Samsung Galaxy Grand Prime
Harga Samsung Galaxy Grand Prime
Harga Baru Rp.2,400,000,-
Harga Bekas Rp.2,100,000,-
Harga Terbaru Daftar Harga HP Samsung
Harga Samsung Galaxy Grand Prime dibulan ini adalah sekitar 2.4 Juta Rupiah, sedangkan Harga Samsung Galaxy Grand Prime bekas dibanderol diatara 2-2.1 Juta Rupiah tergantung dari kondisi barang yang anda beli. Harganya memang cukup murah mengingat ponsel ini sudah dilengkapi kamera depan 5 Megapixel dan dibekali processor Quad Core 64 Bit, dengan Ram berukuran 1GB. Bagi anda yang beruntung bisa membelinya, pasti tak akan menyesal dengan apa yang anda dapatkan.
KESIMPULAN
  • Desain & Layar - 6/10
    6/10
  • Memory - 6/10
    6/10
  • Dapur Pacu - 7/10
    7/10
  • Kamera - 7/10
    7/10
  • Konektivitas - 6/10
    6/10
Total : 6.4 / 10

Kelebihan Samsung Galaxy Grand Prime

  • Sudah didesain sangat baik dengan body tipis dan cita rasa premium
  • Memiliki processor terbaru dengan arsitektur 64 Bit berkeecpatan Quad Core 1.2 Ghz, beserta Ram 1GB
  • Sistem operasinya sudah menggunakan OS Android Kitkat 4.4.4
  • Dilengkapi kamera depan 5 Megapixel dengan sudut bidi yang luas untuk befoto selfie
  • Kamera utamanya sudah bisa merekam video Full HD 1080p
  • Baterai awet mencapai 17 jam waktu bicara pada jaringan 3G
  • Harga Samsung Galaxy Grand Prime cukup murah, hanya 2 Jutaan

Kekurangan  Samsung Galaxy Grand Prime

  • Resolusi layar Samsung Galaxy Grand Prime belum HD 720p
  • Belum dilengkapi teknologi LTE beserta NFC karena Harga Samsung Galaxy Grand Prime memang cukup murah
  • Layarnya masih menggunakan teknologi TFT, dan belum dilengkapi lapisan pelindung layar
Bagaimana tertarik membeli smartphone diatas, atau mungkin anda lebih tertarik membeli Samsung Galaxy E7 yang dibanderol dengan harga lebih mahal dibandingkan Harga Samsung Galaxy Grand Prime, namun spesifikasinya jauh lebih tinggi dan memiliki desain lebih tipsi hanya 7.3 mm, dan untuk melihat review lengkap mengenai Galaxy E7 silahkan simak informasi detekno.com sebelumnya. Sekian informasi dari kami, artikel Harga Samsung Galaxy Grand Prime diatas bisa menjadi referensi bagi sobat detekno semuanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar